foto lokasi wisata alam talang indah pringsewu lampung

Talang Indah Pringsewu, Wisata Alam Indah Penuh Sejarah

JelajahLampung.Com – Wisata Talang Indah Pringsewu yang indah dan penuh sejarah. Berwisata di Lampung tidak melulu harus ke pantai atau ke Waterpark. Tidak melulu juga harus ke wisata alam buatan macam Lembah Hijau, Wira Garden, Taman Kupu-kupu Gita Persada, Alam Wawai, atau Bumi Kedaton Resort.

Masyarakat Lampung, khususnya warga Pringsewu dapat menikmati wisata alam dan sejarah yang instagramable di Talang Air dan Hutan Kota Fajaresuk, Pringsewu.

foto lokasi wisata talang indah pringsewu
Talang indah di Fajaresuk, Pringsewu

Sejarah Talang Indah Pringsewu

Dibangun pada tahun 1928

Talang Air Pringsewu di Desa Fajaresuk sendiri merupakan sebuah jaringan irigasi yang dibangun pada tahun 1928 pada saat Pemerintahan Kolonial Belanda.

Jadi sudah lama banget ya.

Sudah mendekati 1 abad lho berdirinya.

Dan masih awet hingga kini, keren banget dah.

Tujuannya untuk irigasi pertanian

Pada saat itu, untuk keperluan pertanian di Kabupaten Pringsewu, Belanda membangun jaringan irigasi pertanian.

Mengingat wilayah Pringsewu ini berbukit-bukit, dan antara satu bukit yang satu dan yang lainnya dipisahkan oleh lembah, maka dibangunlah jembatan berupa talang air untuk mengalirkan air dari bukit satu ke bukit lainnya.

Bentuk talang air

Talang air yang dibangun oleh Pemerintah Kolonial Belanda berupa besi yang dibentuk setengah silinder, lalu disangga dengan tiang-tiang besi yang cukup kokoh.

Besi-besi penyangga ini ditanam dalam tanah yang dikasih beton sehingga tidak perlu diragukan lagi kekokohannya.

Anda semua pasti sudah sering lihat betapa kokohnya bangunan buatan Belanda kan?.

Ketinggian talang air

Adapun tinggi Talang Air Pringsewu ini sekitar 25 meter, cukup tinggi bukan?

Jika anda fobia dengan ketinggian, mungkin agak takut juga saat melintasi Talang Air ini.

Selanjutnya, di atas silinder-silinder itu, ditaruh besi-besi.

Karena kuatnya, Talang Air ini selain berfungsi sebagai irigasi, warga sekitar juga dapat memanfaatkannya sebagai jembatan untuk melintas di atasnya dari satu bukit ke bukit lainnnya.

Di Pringsewu sendiri total ada 5 Talang Air, dan salah satu Talang Air yang paling terkenal adalah Talang Indah Pajaresuk Pringsewu ini.

Harga Tiket Masuk Talang Indah Pringsewu

Untuk mengunjungi Talang Air Raksasa Pringsewu ini, di awal-awal, gratis.

Sekarang, pengunjung harus bayar tiket masuk jika mau ke dalam lokasi wisata.

Tiket masuknya pun murah banget:

  • HTM: 10 ribu per orang.
  • Parkir motor: Rp2.000.
  • Parkir mobil: Rp5.000.

Pengelolaan Talang Air Pajaresuk Pringsewu

Tempat wisata di Pringsewu ini dikelola oleh Pokdarwis, masyarakat setempat.

Parkir dan pengelolaan Talang Air Fajaresuk Pringsewu ini dikelola oleh warga setempat.

Tempat parkirnya tidak jauh, cuma beberapa meter saja dari Talang Air.

Dengan demikian, bisa menjadi pendongkrak ekonomi warga.

Dan lebih bagus lagi, saat liburan ke sana, jangan lupa buat mampir ke warungnya ya.

Beli jajanan dan minuman di warung, jadi meningkatkan perekonomian warga.

Fasilitas Talang Indah Pajaresuk

Untuk fasiltasnya, di Talang Air Fajaresuk Pringsewu ini disediakan toilet dan juga mushola bagi pengunjung.

Letaknya ada di sebelah kiri, naik sedikit saja, dekat dengan lapangan.

mushola dan toilet
Mushola dan toilet disediakan bagi pengunjung

Di lapangan ini sering diadakan juga event-event di Kabupaten Pringsewu, seperti senam bersama.

Selain mushola dan toilet, ada juga warung-warung milik warga sekitar yang menjual jajanan dan minuman untuk pengganjal perut dan menghilangkan dahaga para pengunjung.

Harga makanan di warung ini masih terbilang murah.

Masih standar seperti warung di pinggir rumah.

Jadi sangat terjangkau.

Talang Air Pringsewu ini benar-benar bersahabat, baik bersahabat di kantong maupun keramahan penjual dan petugas parkirnya.

Rute Menuju Talang Air Pringsewu

Untuk menuju Talang Air di Desa Fajaresuk ini, tidaklah susah.

Letaknya tidak jauh dari Jalan Utama Pringsewu-Kota Agung, sekitar 500 meter saja.

Jika anda berkunjung dari arah Bandar Lampung, sebelum menuju tempat wisata ini, anda akan melewati Pasar Pringsewu.

Dari Pasar Pringsewu ini, jalan lagi ke arah Kota Agung. Jarak dari Talang Air ke Pasar Pringsewu sekitar 2 kilometer saja.

Sebelum sampai lokasi, anda akan melewati Kolam Renang Pringsewu, lalu jalan lagi akan anda jumpai Pasar di sebelah kanan, dan setelahnya Simpang menuju Goa Maria di sebelah kanan jalan.

Jangan belok dulu dari simpang menuju Goa Maria ini, jalan lagi ke depan sekitar 200 meter, lalu akan ada belokan tajam ke kiri di Fajaresuk, belok saja.

Dari belokan ini, sekitar 200 meter, di sebelah kanan jalan ada jalan masuk ke Talang Indah, di dekat kuburan.

Dari sini, masuk sekitar 100 meter.

Kunjungi juga: taman kelinci lampung.

Foto Pemandangan Talang Indah

Sesampainya di lokasi, anda akan disuguhi pemandangan sawah-sawah yang asri di bawah talang.

Selain itu, di bawah talang ini juga mengalir sebuah sungai kecil.

sawah dan sungai
Pemandangan sawah dan sungai di bawah Talang Indah Pajaresuk Pringsewu

Talang Air ini ramai dari siang hari sampai dengan sore hari.

Jika anda berkunjung pada pagi hari, tempat ini masih sepi.

Saya sendiri berkunjung ke sini sekitar pukul setengah 11 pagi dan belum banyak pengunjung yang datang.

Makin siang, tempat ini makin ramai, apalagi sore hari, asyik juga tempat ini dijadikan tempat nongkrong atau ngabuburit saat bulan puasa.

Kunjungi juga: camping di wira garden.

Wahana Yang Disediakan

Pengunjung yang datang ke sini ternyata tidak hanya melihat-lihat doang lho.

Ada juga yang tak tahan melihat air, lalu nyemplung dan mandi di sini.

Bagi yang ingin menyewa ban untuk renang, disediakan juga sewa ban.

Hanya saja, air di tempat ini memang keruh, karena air ini memang air irigasi, bukan air sungai. Meskipun keruh, tetap saja ada anak-anak yang mandi di sini.

Selain mandi dan melihat pemandangan yang asri, tentunya kurang afdhol kalau tidak berfoto-foto ria.

Berfoto di Talang Air ini memang cukup indah, sehingga akan banyak anda jumpai para pengunjung yang asyik berfoto-foto di sini.

foto-foto di talang air pringsewu
Foto di atas Talang Air Pringsewu

Pesan saya, saat berfoto-foto di sini, tolong berhati-hati.

Apa lagi jika membawa anak kecil, karena besi pembatas di sebelah kanan dan kiri cukup renggang sehingga jangan biarkan anak kecil berdiri di pinggiran talang air.

Kunjungi juga: hotel 21 gisting.

Bukit Pangonan Lampung

Selain wisata ke talang indah, kita juga bisa mengunjungi lereng pangonan.

Lokasinya, ada di seberang talang indah.

Jalan saja menyeberangi talang, lalu sedikit belok kanan saat di seberang.

Jika ke kiri, kita akan ketemu Talang Air 2.

Ada papan penunjuk arahnya.

Sampai sana, bayar tiket masuk lagi.

Kunjungi juga: pantai sari ringgung.

Akhir Kata

Akhirnya, selamat berkunjung ke Talang Indah dan Hutan Kota Pringsewu ini yah. Tolong selalu jaga kebersihan Tempat Wisata di Pringsewu ini dengan tidak membuang sampah sembarangan. Buanglah sampah pada tempatnya.

Mau Nyari TIKET Pesawat, Kereta Api dan HOTEL TERMURAH? Klik di sini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *